< Kembali

PVP Advanced: Pengetahuan dasar penyusunan Lineup

May 21, 2019

Pengetahuan dasar penyusunan Lineup



Lineup yang lengkap perlu mempertimbangkan poin berikut:

Komposisi tim

    Dalam mobile game "Saint Seiya (Tencent)", mengadopsi mode battle 6V6 dan seluruh tim berbagi cadangan energi, sehingga lineup tidak dapat memilih semua warrior yang kuat, karena konsumsi energi tidak akan mencukupi. Secara umum, 2 assist + 2 output + 2 lainnya (heal, contro dan assist, umumnya tidak direkomendasikan untuk ada tiga output) ini adalah lineup yang ideal.

Mekanisme energi

    Dalam permainan, mekanisme pertumbuhan energi ronde PVT dan PVE sedikit berbeda. Di sini dijelaskan PVP terlebih dulu, pertumbuhan energi membutuhkan pergantian ronde. Secara umum, kecuali mengabaikan peran dari assist, skill dengan konsumsi 4 energi baru bisa berperan dalam ronde ketiga. Oleh karena itu, ketika menyusun lineup, perlu untuk mempertimbangkan konsumsi energi warrior. Bagaimana mengatasi kekurangan energi pada tahap awal, dan bagaimana mengalokasikannya ketika energi berlimpah di tahap selanjutnya adalah masalah yang perlu dipertimbangkan dalam PVT. Karena itu, warrior dalam lineup harus ada yang bercost rendah (1-2 poin) dan tinggi (4 poin).

Pengaturan Speed

    Tinggi dan rendahnya speed menandakan urutan gerak warrior. Ada beberapa kombinasi warrior yang punya persyaratan speed yang sangat tinggi. Misalnya, Sextant Runa harus sedekat mungkin dengann target blessing, jika tidak begitu disela musuh, dan target blessing diberi DEBUFF, maka efek blessing akan hilang. Warrior jenis control dan assist harus memiliki speed cepat, meningkatkan BUFF atau control unit musuh membutuhkan speed tinggi. Warrior output utama adalah objek penerapan BUFF, maka urutannya bisa sedikit di belakang.

 

Pengaturan Cosmos 

    Cosmos adalah inti dari kekuatan tempur warrior dan dapat memberikan bonus atribut yang sangat komprehensif, seperti speed yang disebutkan di atas. Inlay cosmos dipilih sesuai dengan posisi dan skill warrior itu sendiri. Sebagai contoh, assist control memerlukan speed tinggi, maka harus memilih cosmos yang menambah speed; jika ingin meningkatkan kemampuan resist, maka perlu memilih cosmos dengan efek Res dan HP. Posisi output perlu memilih cosmos jenis  ATK dan Crit, dan warrior jenis magic juga perlu tambahan penetrasi, dll. Cosmos khusus bisa memberikan tambahan beberapa atribut khusus.


Analisis trend lineup hemat biaya di Arena:

    Yang pertama adalah aliran serangan cepat, seluruh tim memilih cosmos Crescent, speed 4 warrior terdepan umumnya di atas 400. Outputnya menggunakan Firebird Ikki dengan konsumsi energi yang rendah, karena pemulihan energi PVP relatif cepat, maka cosmos Sextant dipilih Mizusawa, tidak menggunakan Kiki, agar dapat menambah 1 warrior assist, Cepheus memilih cosmos Hyacinth, di mana skill dan cosmos sama-sama menurunkan ATK musuh, dipadukan dengan Sextant dapat membuat lawan ancaman output utama lawan berkurang drastis. Setelah Firebird dan centaur mengakumulasi 1 ronde dengan status burn, di ronde kedua akan mendatangkan ledakan besar.

 image.png

    Lineup ini umumnya sejalan dengan rekomendasi komposisi lineup kami, yaitu  2 assist + 2 output + 2 lainnya (control heal), sedikit perbedaannya adalah dapat memilih untuk membawa tambahan 1 assist, atau memanfaatk penurunan ATK dari Cepheus untuk mencapai Efek control. Dalam hal energi, lineup tidak memakai kartu konsumsi tinggi dan memilih Firebird yang berbiaya rendah. Meskipun menggunakan Centaur untuk meningkatkan output, kekurangannya juga cukup mencolok, pada pelatihan awal, damagenya masih bisa diterima, setelah volume darah dan lainnya meningkat, damage menjadi kurang. Memang tidak ada persyaratan sulit dalam hal pencocokan speed, namun jika Centaur bisa lebih cepat dari Ikki, maka akan menjadi sempurna, dan Ikki setidaknya harus lebih cepat dari semua output dan sebagian besar assist baru bisa memberikan ancaman. Karena kebutuhan akan speed yang tinggi pada cosmos, tentu saja semakin tinggi semakin baik.

    Singkatnya: Pada tahap awal permainan, jika volume darah pemain tidak mencukupi, jika bisa menjamin speed, maka lineup ini memiliki keunggulan yang signifikan.Diperlukan pemahaman yang cukup dalam tentang lineup ini, pahami unit apa yang dibunuh terlebih dahulu untuk dapat menyebabkan kerugian terbesar bagi musuh. Kekurangannya adalah bahwa setelah tingkat level warrior dan cosmos diupgrade, kurang tingginya damage mungkin menjadi masalah yang menonjol.

Mari kita lihat lineup ekonomis ini, lineup ini memilih Crescent untuk semua tim, tapi level cosmos cenderung rendah, selain itu cosmos astral jenis Physical dipilih output lebih tinggi yakni Dense, memanfaatkan speed alami Chameleon June yang memang sangat cepat untuk lining, dipadukan heal dari Marin untuk menciptakan kestabilan battle.

 

image.png

    Idenya adalah untuk berdiri teguh pada tahap awal, menggunakan Cepheus untuk melemahkan output musuh dan Seiya member efek weak pada musuh, saat menyerang juga dapat memicu assist Crane, sehingga target yang mengancam dapat dengan cepat diselesaikan. Pada tahap akhir, kemampuan Pisces bisa berperan dengan sempurna. Lineup ini juga sesuai dengan aturan komposisi kami, 2 assist (Chameleon + Cepheus) + 2 output (Crane + Pisces) + 2 lainnya (Marin dan Seiya), lineup ini tidak secara khusus memilih untuk katru control, tetapi memanfaatkan skill Cepheus untuk mencapai efek control. Pada sisi energi, memilih untuk menggunakan serangan terfokus bercost rendah untuk memicu skill assist non-energi Crane, dan kelebihan energi dapat diserahkan ke Pisces untuk dimanfaatkan, sehingga baik di tahap tengah atau pun akhir tetap memiliki kinerja yang baik. Pada pilihan cosmos juga berusaha untuk sesempurna mungkin, June memilih Mizusawa, Pisces memilih daffodil, dan yang lainnya memilih Albatross untuk memulihkan energi. Dengan begini 3 poin energi di awal ditambah empat unit Albatross, secara teori akan memiliki 5 poin energi, yang sangat cukup untuk digunakan.

    Singkatnya: gunakan June + Marin untuk memperkuat pertahanan, Cepheus dan Seiya melakukan serangan terfokus untuk memicu assist Crane, tidak menggunakan Kiki untuk energi, memilih pemakaian Albatross pada seluruh tim untuk menciptakan energi, dan karena adanya Pisces, tidak perlu khawatir akan luapan energi di tahap akhir. Untuk kekurangannya, Crane dan Pisces sama-sama bergantung pada keberuntungan, jika sial maka assist pun tidak terpicu.

Cara menyusun kombinasi:

    Jadi bagaimana kita menyusun lineup kita? Tentu saja, pertama-tama lihat apa yang kita miliki, isi bagian yang kosong sesuai dengan rekomendasi kami, 2 assist + 2 output + 2 (lainnya).

    Posisi lainnya di sini dicadangkan untuk kombinasi kita sendiri, jika merasa memiliki kekurangan, maka bisa dilengkapi, contohnya si A, outputnya memilih Gemini yang costnya tinggi, dipadukan dengan Scorpio yang costnya rendah sebagai output, maka posisi assistnya sudah jelas, harus memilih Kiki (untuk menangani tingginya cost Gemini) + Sextant (dipadukan output Scorpio). Jika empat posisi pertama telah disusun sempurna, maka dua posisi lainnya akan dicocokkan sesuai dengan kumpulan kartu pribadi dan gaya bermain. Untuk aliran output, dapat memilih assist buff ATK seperti Cepheus dan Lupus, juga bisa memilih Black Priest control cost rendah (harus mempertimbangkan konsumsi Gemini), aliran konservatif dapat memilih kombinasi ketahanan hidup Chameleon + Marin. Secara umum, dua posisi lainnya adalah pelengkap dari 2 output dan 2 assist di atas, kartu yang dipilih untuk output juga berdampak besar pada pilihan kartu lainnya. Semoga semuanya bisa segera menyusun lineup yang cocok untuk diri sendiri.


Share to
Kami sedang berusaha untuk membuat perjanjian Ketentuan Layanan kami lebih mudah dibaca, untuk memberikan layanan yang lebih baik sekaligus melindungi data pribadi Anda. Kami harap Anda dapat meluangkan waktu untuk membaca Ketentuan Layanan Pengguna yang telah diperbarui. Ketentuan Layanan Pengguna Kebijakan Privasi

QR Code Pindai

Please rotate to the vertical screen